Informasi › Berita
-
Rakor Sinkronisasi Bersama 16 OPD di Pemkab Badung
Admin Web Badung
Selasa, 27 Januari 2026 15:57 WITA | 32 kali dibaca
Foto : Rakor Sinkronisasi Bersama 16 Opd Di Pemkab Badung Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Badung menggelar Rapat Koordinasi Sinkronisasi bersama 16 Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Pemkab Badung. Kegiatan yang berlangsung di Ruang Rapat Lantai III, Balai Budaya Giri Nata Mandala, Selasa (27/1) dipimpin langsung oleh Ketua TP. PKK Kabupaten Badung, Nyonya Rasniathi Adi Arnawa.
Acara dihadiri oleh jajaran pengurus TP PKK Kabupaten Badung, Ketua TP PKK dari seluruh kecamatan di Badung, serta perwakilan dari 16 OPD Pemkab Badung yang terkait.
Rakor ini memiliki tujuan utama untuk menyelaraskan langkah dan program antara TP. PKK Badung dengan seluruh OPD terkait, guna memastikan implementasi program yang terintegrasi dan berdampak maksimal bagi masyarakat.
Rasniathi Adi Arnawa menegaskan komitmen TP. PKK Badung untuk menjalin kerjasama erat dan sinergis dengan seluruh OPD. Kolaborasi yang kuat antara TP PKK dan OPD adalah kunci untuk memastikan setiap program yang dilaksanakan tepat sasaran, efisien, dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat Badung, terutama pada tingkat keluarga.
Ia juga menambahkan bahwa gerakan PKK di Badung akan terus berpedoman pada arahan dari pusat dan provinsi, sekaligus menyesuaikannya dengan kebutuhan khusus daerah. "Kita harus memastikan bahwa setiap langkah yang kita lakukan mendukung cita-cita besar Indonesia Emas 2045, dengan menjadikan keluarga sebagai fokus utama pembangunan yang sejahtera dan berkualitas," ujarnya.
Bagikan
Rakor Sinkronisasi Bersama 16 OPD di Pemkab Badung...
- 5 jam yang lalu
Bupati Berdialog Dengan Tokoh Masyarakat Kerobokan...
- 5 jam yang lalu
PGSI Badung Raih Juara Umum II di Buleleng Wrestli...
- 9 jam yang lalu
Wabup Bagus Alit Sucipta Melayat ke Rumah Duka di ...
- 10 jam yang lalu
Susun RKPD 2027, Pemerintah Daerah Matangkan Proye...
- 10 jam yang lalu
-
Open Recruitment DEWAS Perumda Pasar dan Pangan Mangu Giri Sedana Kabupaten Badung
Kamis, 27 November 2025 13:09 WITA -
Open Recruitment DIREKSI Perumda Pasar dan Pangan Mangu Giri Sedana Kabupaten Badung
Kamis, 27 November 2025 13:02 WITA




