Informasi › Berita
-
Wabup Bagus Alit Sucipta Hadiri Puncak Final Pemilihan Duta Anak Badung Tahun 2025
Admin Web Badung
Senin, 24 Maret 2025 08:58 WITA | 1616 kali dibaca
Foto : Wabup Bagus Alit Sucipta Hadiri Puncak Final Pemilihan Duta Anak Badung Tahun 2025 Wakil Bupati Badung Bagus Alit Sucipta menghadiri acara puncak Final Abhinaya Kumara Ke-6 Pemilihan Duta Anak Badung Tahun 2025 bertempat di Ballroom 100 Sunset Hotel Jln. Sunset Road No.100 C, Kuta Badung, Sabtu (22/3). Dengan mengambil tema "Prawira Anubawa" 'Membangkitkan Semangat Kesatria pada Generasi Muda Sebagai Harapan Masa Depan Bangsa Dengan Jiwa Yang Berani dan Penuh Karsa', Wabup Bagus Alit Sucipta mengukuhkan serta penyematan lD Kepada pengurus Forum Anak Daerah (FAD) Kabupaten Badung periode 2025-2026.
Wabup Bagus Alit Sucipta dalam sambutannya mengatakan, atas nama pribadi dan Pemerintah memberikan apresiasi peran penting dan strategis FAD kabupaten Badung yang telah mampu melaksanakan kegiatan pemilihan Duta Anak Badung. "Pemilihan Duta Anak Badung tahun 2025 ini untuk memilih 5 orang anak yang akan menyampaikan suara dalam Mimbar Anak Bali tahun 2025. Saya berpesan kepada pengurus FAD Kabupaten Badung kegiatan ini agar dilaksanakan secara berkelanjutan guna memberikan ruang bagi anak-anak menyalurkan haknya dan ikut berpartisipasi dalam pembangunan di Kabupaten Badung serta berperan aktif pada setiap tahapan-tahapan terkait dengan kebutuhan, kepentingan dan keinginan anak di Kabupaten Badung. Kami selaku pemerintah akan selalu mendukung dan mensupport setiap kegiatan yang dilaksanakan oleh FAD,” ujarnya.
Sementara itu Kadis P2KBP3A Badung Nyoman Gunarta melaporkan bahwa di Kabupaten Badung telah terbentuk beberapa wadah partisipasi anak salah satunya yaitu Forum Anak Daerah ( FAD) Kabupaten Badung sebagai wadah mengembangkan potensi dan kreativitas untuk berpartisipasi aktif dalam pengambilan keputusan yang mempengaruhi kehidupan mereka. "Kegiatan Pemilihan Duta Anak Badung ini merupakan kegiatan rutin setiap setahun sekali yang dilaksanakan oleh FAD Badung di bawah naungan Dinas P2KBP3A Kabupaten Badung sebagai upaya pemenuhan hak-hak anak untuk mewujudkan visi FAD yaitu menyalurkan aspirasinya," jelasnya.
Kegiatan ini diharapkan dapat menghasilkan putra putri terbaik yang bisa mewakili Kabupaten Badung dalam Ajang Mimbar Anak Bali Ke-17 tahun 2025 dan dapat melanjutkan suara anak menuju Forum Anak Nasional tahun 2025. “Adapun jumlah peserta Pemilihan Duta Anak Badung Tahun 2025 ini berjumlah 102 orang. Dan telah melalui tahapan-tahapan, pada tes tahap I dilaksanakan tanggal 2 Pebruari 2025 dengan jumlah peserta sebanyak 102 orang disaring menjadi 25 orang. Selanjutnya peserta yang masuk ke dalam 25 besar mengikuti rangkaian seleksi tahap II dan akan disaring kembali menjadi finalis 10 besar dan akan mengikuti acara puncak final Pemilihan Duta Anak Badung 2025. Pada saat puncak final inilah akan dipilih kembali menjadi 5 orang finalis terbaik yang akan menjadi Duta Anak Badung 2025 yang mewakili Kabupaten Badung dalam Ajang mimbar Anak Bali yang Ke-17," tambahnya.
Turut hadir Ketua Komisi lV DPRD Badung Nyoman Graha Wicaksana, Perwakilan Bank BPD Cabang Mangupura, Sekretaris TP. PKK Kabupaten Badung Nyonya Yunita Alit Sucipta, Perwakilan Gatriwara Kabupaten Badung, Perwakilan DWP Badung serta undangan lainnya.
Caption :
Wakil Bupati Badung Bagus Alit Sucipta menghadiri acara puncak Final Abhinaya Kumara Ke-6 Pemilihan Duta Anak Badung Tahun 2025 bertempat di Ballroom 100 Sunset Hotel Jln. Sunset Road No. 100 C, Kuta Badung, Sabtu (22/3).
Bagikan
Berita Terkini

Disdikpora Badung Resmi Tutup Porjar Tahun 2025...
- 12 jam yang lalu

Bappeda Badung Adakan Rembuk Stunting Tahun 2025, ...
- 1 hari yang lalu
.jpeg)
Wabup Bagus Alit Sucipta Tutup Porjar Kabupaten Ba...
- 1 hari yang lalu
.jpeg)
Bupati Adi Arnawa Hadiri Tatap Muka Kapolres Badun...
- 1 hari yang lalu

Karya Bakti Pramuka, Kwarcab Badung Bagikan Paket ...
- 1 hari yang lalu
Pengumuman
-
Pengumuman Penetapan Lulus Administrasi Seleksi Direksi Perusahaan Umum Daerah Pasar Dan Pangan Mangu Giri Sedana Kabupaten Badung
Senin, 11 Desember 2023 09:11 WITA -
Pengumuman Pendaftaran Seleksi Direksi Perusahaan Umum Daerah Pasar dan Pangan Mangu Giri Sedana Kabupaten Badung
Selasa, 21 November 2023 14:20 WITA -
Persyaratan Pendaftaran Seleksi Direksi Perusahaan Umum Daerah Pasar dan Pangan Mangu Giri Sedana Kabupaten Badung
Selasa, 21 November 2023 14:20 WITA -
PERUBAHAN JADWAL SELEKSI PENGADAAN PEGAWAI PEMERINTAH DENGAN PERJANJIAN KERJA KABUPATEN BADUNG TAHUN 2023
Senin, 2 Oktober 2023 12:15 WITA