Informasi › Berita
  • Ombudsman RI dan Kakanreg X BKN Pantau Langsung Ujian CPNS Honorer K-II di Badung

    Admin

    Rabu, 6 November 2013 11:13 WITA

    Ombudsman RI dan Kakanreg X BKN Pantau Langsung Ujian CPNS Honorer K-II di Badung
    Foto : Ombudsman Ri Dan Kakanreg X Bkn Pantau Langsung Ujian Cpns Honorer K-ii Di Badung
    Dalam kesempatan tersebut hadir pula Sekretaris Daerah Kabupaten Badung, Kompyang R. Swandika, Asisten Administrasi Umum, Kepala Inspektorat Kabupaten Badung , Kepala Dinas Sosial dan Tenaga Kerja, Kepala BKD dan Diklat serta Kepala Satuan Polisi Pamong Praja.
     
    Disela-sela peninjauan, Kepala Perwakilan Ombudsman RI Provinsi Bali Umar Ibnu Alkhatab mengungkapkan, pelaksanaan CPNS di Kabupaten Badung secara umum telah berjalan dengan tertib, aman. “Sampai detik ini kami dari Ombudsman belum menemukan indikasi pelanggaran di Kabupaten Badung. Kami akan terus kawal sampai hasil pengumuman kelulusan,” tegas Umar.
     
    Hal senada juga diungkapkan Kepala Kantor Regional X BKN, Drs. Made Ardita, MSi, bahwa seleksi CPNS yang dilaksanakan di Badung mulai dari awal kegiatan sampai pelaksanaan ujian sudah sesuai dengan SOP dari BKN, sehingga tidak ada permasalahan yang ditemui.
     
    “ Mengenai kemungkinan kerjasama antar peserta atau mencontek, kemungkinan itu kecil karena tiap peserta soalnya berbeda.  Untuk  kelulusan dipergunakan acuan passing grid yang besarnya nilai passing grid tersebut ditentukan oleh panitia pusat,” ungkap Made Ardita.
     
    Sementara Kepala BKD Gde Wijaya menyampaikan bahwa peserta ujian CPNS H K-II Kabupaten Badung Tahun 2013 ini berjumlah 640 orang dengan total kelas yang dipergunakan 30 kelas. Dengan perincian di SMAN 1 Kuta Utara sebanyak 27 kelas dan di SDN 3 Dalung sebanyak 8 Kelas. Total pengawas sebanyak 70 orang dari yang diambil dari seluruh SKPD di Pemerintahan Kabupaten Badung dan cadangan dari BKD Diklat Kabupaten Badung. “Ujian CPNS H K-II ini dilaksanakan 1 hari dengan ujian yang meliputi Tes Kompetensi Dasar (TKD)  dan Tes Kompetensi Bidang (TKB). Untuk pengerjaannya menggunakan Lembar Jawaban Komputer (LJK),” tambahnya.

    Bagikan
...

TENTANG

Pemerintah Kabupaten Badung

Ini adalah website resmi Pemerintah Kabupaten Badung, Bali, Indonesia.

Alamat
Jl.Raya Sempidi, Mangupura, Badung, 80351 Bali.

Media Sosial

KONTAK KAMI

  • Jl.Raya Sempidi, Mangupura, Badung, Bali.

  • (0361) 9009333

  • setda@badungkab.go.id

  • www.badungkab.go.id

FACEBOOK