Informasi › Berita
-
KNPI Badung Gelar Badung Youth Fest 2022, Bupati Giri Prasta Minta Berikan Kesan Yang Baik
Admin Web Badung
Senin, 17 Oktober 2022 14:42 WITA | 735 kali dibaca
Foto : Knpi Badung Gelar Badung Youth Fest 2022, Bupati Giri Prasta Minta Berikan Kesan Yang Baik Bupati Badung Nyoman Giri Prasta memberikan apresiasi atas rencana pelaksanaan Event Badung Youth Festival (BYF) pada tanggal 28-29 Oktober 2022 yang diinisiasi oleh KNPI Badung. Event ini mengakomodir para generasi muda Badung yang bergerak di bidang seni budaya, pendidikan, otomotif sampai ke UMKM. "Gelaran BYF sejalan dengan arahan Bapak Presiden Jokowi untuk menghidupkan sektor ekonomi kerakyatan. Kita Pemerintah Kabupaten Badung juga sudah mendukung arahan Bapak Presiden untuk menggerakkan sektor non formal melalui penyaluran dana hibah dan BKK sehingga daya beli masyarakat menjadi kuat," demikian disampaikan Bupati Giri Prasta saat menerima audiensi jajaran KNPI Badung di Ruang Pertemuan Nayaka I Kantor Bupati Badung, Sabtu (15/10).
Pada kesempatan itu Bupati Nyoman Giri Prasta turut mengingatkan generasi muda Badung yang tergabung dalam wadah KNPI agar jangan pernah melanggar hukum, terlebih anggota KNPI Badung merupakan para akademisi dan pekerja yang mumpuni di bidangnya masing-masing. "Gelaran BYF yang pertama ini jangan sampai dinodai kesalahan hukum, sehingga gelaran BYF ini bisa berlanjut setiap tahunnya. Gelaran BYF I harus memberikan kesan yang baik apalagi momentum pelaksanaan BYF ini berkaitan dengan Hari Sumpah Pemuda. Kalau gelaran BYF I ini berjalan bagus saya pastikan event ini akan berlanjut dengan skala yang lebih besar lagi," ujarnya.
Selaku Kepala Daerah, Bupati Giri Prasta menegaskan bahwa pihaknya selalu komit dalam memfasilitasi generasi muda yang ada di Badung, agar Badung terus bertumbuh bertransformasi menjadi daerah yang unggul hebat dan juara. "Bapak hanya memfasilitasi kalian dengan membuatkan jembatan emas, agar kalian bisa melintasinya dengan baik sehingga bisa mencapai tujuan, bisa mewujudkan Badung ini menjadi lebih hebat dan juara. Selamat menjalankan event BYF yang pertama," harapnya.
Sementara itu Ketua KNPI Badung, Tommy Martana Putra melaporkan, acara Badung Youth Festival yang akan dilaksanakan pada tanggal 28-29 oktober 2022 di Outdoor Balai Budaya Giri Nata Mandala, Puspem Badung, merupakan program kerja unggulan dari KNPI Badung. Pelaksanaannya melibatkan berbagai kalangan yakni bidang pendidikan, olahraga, seni budaya, otomotif dan UMKM. "Dengan tema "Melalui Peran Pemuda, Bangkit Bersama Menuju Badung Hebat. Pelaksanaan BYF akan menjadi landasan awal sekaligus juga titik balik bagi kebangkitan kegiatan Kepemudaan Kabupaten Badung yang identik dengan agen perubahan," jelasnya.
Caption :
Bupati Nyoman Giri Prasta saat menerima audiensi KNPI Badung terkait pelaksanaan Event Badung Youth Festival 2022, Sabtu (15/10).
Bagikan
Berita Terkini
.jpeg)
Bupati Badung Salurkan Bantuan Rp 2 Juta Per KK Ba...
- 1 hari yang lalu

Wujudkan Ketertiban dan Jaga Estetika, Satpol PP B...
- 2 hari yang lalu

Harga Pangan Melonjak Jelang Galungan, Masyarakat ...
- 2 hari yang lalu
.jpeg)
Bhakti Penganyaran Pemkab Badung di Pura Ulun Danu...
- 2 hari yang lalu

Badung Siapkan Program Bus Gratis Serangkaian IBTK...
- 3 hari yang lalu
Pengumuman
-
Pengumuman Penetapan Lulus Administrasi Seleksi Direksi Perusahaan Umum Daerah Pasar Dan Pangan Mangu Giri Sedana Kabupaten Badung
Senin, 11 Desember 2023 09:11 WITA -
Pengumuman Pendaftaran Seleksi Direksi Perusahaan Umum Daerah Pasar dan Pangan Mangu Giri Sedana Kabupaten Badung
Selasa, 21 November 2023 14:20 WITA -
Persyaratan Pendaftaran Seleksi Direksi Perusahaan Umum Daerah Pasar dan Pangan Mangu Giri Sedana Kabupaten Badung
Selasa, 21 November 2023 14:20 WITA -
PERUBAHAN JADWAL SELEKSI PENGADAAN PEGAWAI PEMERINTAH DENGAN PERJANJIAN KERJA KABUPATEN BADUNG TAHUN 2023
Senin, 2 Oktober 2023 12:15 WITA