Informasi › Berita
  • Sampaikan Jawaban Pemerintah, Bupati Setujui Pembangunan Gedung SD dan SMP Negeri

    Admin

    Rabu, 19 Juli 2017 01:00 WITA

    Sampaikan Jawaban Pemerintah, Bupati Setujui Pembangunan Gedung SD dan SMP Negeri
    Foto : Sampaikan Jawaban Pemerintah, Bupati Setujui Pembangunan Gedung Sd Dan Smp Negeri
    Bupati Badung I Nyoman Giri Prasta sangat menyetujui saran Dewan untuk pembangunan Gedung SD dan SMP Negeri baru beserta komponen pendukungnya di masing-masing Desa atau Kecamatan. Hal ini guna mengatasi permasalahan PPDB (Penerimaan Peserta Didik Baru) tahun ajaran 2017/2018. Hal tersebut disampaikan Bupati Giri Prasta saat menyampaikan Jawaban Pemerintah terhadap Pemandangan Umum Fraksi-Fraksi DPRD Badung atas 9 (sembilan) Ranperda dan 4 (empat) dokumen penganggaran daerah, pada Sidang Paripurna DPRD Badung, di Ruang Utama Gosana, Kantor DPRD, Puspem Badung, Jumat (14/7). Sidang Paripurna dibuka Ketua DPRD Badung Putu Parwata serta dihadiri para Wakil Ketua DPRD beserta anggota DPRD Badung, Wabup. Ketut Suiasa, Forkompinda Badung dan Kepala Perangkat Daerah.
            Menurut Bupati, rencana pembangunan gedung SD dan SMP Baru tersebut masih perlu dilengkapi kajian yang komprehensip terhadap kebutuhan dan ketersediaan lahan di masing-masing Desa maupun Kecamatan serta sumber daya manusia yang akan dibutuhkan dan telah diinstruksikan kepada Dinas Pendidikan, Kepemudaan dan Olahraga untuk segera menindaklanjuti hal itu. Sementara mengenai pembangunan SMA/SMK baru di Kecamatan, termasuk usulan pembangunan SMAN 2 Kuta Selatan dan SMAN 2 Abiansemal, pada prinsipnya Bupati sependapat untuk meningkatkan daya tampung siswa SMA/SMK. Namun untuk menindaklanjuti hal ini masih diperlukan mekanisme dalam pelaksanaan kegiatan yang diawali dengan langkah-langkah koordinasi dalam bidang pendidikan menengah. "Pembangunan gedung sekolah baru, terutama pada wilayah-wilayah yang padat penduduk perlu kajian secara komprehensif, termasuk melakukan koordinasi dengan pihak Provinsi terkait dengan pembangunan SMA/SMK baru," tegasnya.
            Disamping itu kata Bupati, dalam rangka pemenuhan pelayanan pendidikan, Pemkab Badung telah merancang kegiatan pembangunan gedung sekolah secara bertahap, pengadaan alat peraga pendidikan termasuk pemenuhan sarana pendukung pendidikan berupa penyediaan Laboratorium Komputer pada Perubahan APBD Tahun Anggaran 2017, dalam upaya mendukung pelaksanaan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) sehingga pada tahun ajaran 2017/2018 seluruh SMP Negeri di Badung telah dapat melaksanakan UNBK.
     
     
    Caption :
     
    Bupati Badung I Nyoman Giri Prasta menyerahkan Jawaban Pemerintah terhadap Pemandangan Umum Fraksi-Fraksi DPRD Badung atas 9 Ranperda dan 4 dokumen penganggaran daerah, saat Sidang Paripurna DPRD Badung, di Kantor DPRD, Puspem Badung, Jumat (14/7) kemarin.
     
     
     
     
     
     
     
     
     
     
     
     
     
     
     
     
     
     
     
     
     
     
     
     
     
     
     
     
     
     
     
     
     
     
     
     
     
     
     
     
     
     
     
     
     
     
     
     
     
     
     
     
     
     
     
     
     
     
     
     
     
     
     
     
     
     
     
     
     
     

    Bagikan
...

TENTANG

Pemerintah Kabupaten Badung

Ini adalah website resmi Pemerintah Kabupaten Badung, Bali, Indonesia.

Alamat
Jl.Raya Sempidi, Mangupura, Badung, 80351 Bali.

Media Sosial

KONTAK KAMI

  • Jl.Raya Sempidi, Mangupura, Badung, 80351 Bali.

  • (0361) 9009333

  • setda@badungkab.go.id

  • www.badungkab.go.id

FACEBOOK